JANGAN UNDANG JERAWAT

JANGAN UNDANG JERAWAT

Dokter spesialis Kulit dan Kelamin RS PMI dr. Farida Wirahadikusumah Sp. KK menjelaskan beberapa penyebab munculnya jerawat.

 

Secara umum jerawat muncul karena meningkatnya sebum atau lemak pada kulit, ada sumbatan pada saluran lemak di pori-pori dan adanya peradangan karena kuman yang banyak.

 

Wanita yang sering mengkonsumsi obat anti-inflamasi yang digunakan untuk meredakan gejala pembengkakan, kemerahan, gatal-gatal, dan reaksi alergi dapat menjadi pemicu munculnya jerawat

 

Tubuh hanya membutuhkan sepersekian persen lemak dan jika tubuh memiliki stok lemak berlebih, maka tidak ada jalan lain selain membuangnya ke seluruh bagian tubuh termasuk kulit wajah. “ Penumpukan lemak pada kulit wajah bisa menghambat kinerja kelenjar kulit dan rentan terkena kuman pitirospolum”. Terang Dokter Farida

 

Selanjutnya ialah kulit yang berminyak juga menjadi penyebab munculnya jerawat karena kadar minyak yang berlebih pada wajah akan membuat bakteri-bakteri dari luar menempel pada wajah dan bakteri yang menempel pada kulit inilah yang menyebabkan kulit menjadi berjerawat jika tidak dibersihkan. “ Mencuci muka dengan cleanser atau sabun pencuci muka akan mengurangi timbulnya jerawat karena jika wajah bersih maka wajah akan terbebas dari bakteri dan virus,” tandasnya.

 

Kurangnya minum air putih atau mineral juga termasuk penyebab dari munculnya jerawat karna selain baik untuk metabolisme tubuh, minum air putih akan bermanfaat untuk meluruhkan minyak yang ada di dalam tubuh.

 

Untuk orang yang sering begadang dan memiliki pola tidur yang tidak teratur bisa membuat kinerja hormon dalam tubuh menjadi kacau dan daya tahan tubuh menurun sehingga mengakibatkan jerawat yang tumbuh subur diwajah.